saat ini yang bisa aku katakan adalah interpretasiku sendiri terhadap sosok ayah ......... untuk aku , didalam kehidupanku , peran seorang ayah sangatlah besar ....... mungkin ini karena aku dibesarkan oleh ayahku seorang diri , berbeda dengan orang lain atau siapapun yang dibesarkan oleh sosok ibu seorang diri ........... papa bagiku adalah inspirasi ......... terlepas dari kesalahan , kekhilafan atau apapun itu namanya ....... karena tetap aku berpikir bahwa ga ada manusia yang sempurna ............ samasekali !!! sekalipun itu ahli agama manapun ......... yang bahkan mungkin sudah membuat pedoman rohani bagi sesamanya ............... manusia adalah manusia , yang diciptakan untuk melakoni apa yang sudah Tuhan gariskan / tuliskan untuknya baik itu apapun
papa ku bukanlah ayah yang sempurna , tapi papa ku telah berusaha berbuat yang terbaik untuk aku sebagai anaknya ......... segala masalah , cobaan , halangan apapun dilalui agar tetap bisa melakukan untuk anaknya walaupun ga sesuai atau ga sebaik yang diharapkan ......... dan aku bersyukur sebagai anaknya :)
dan disaat kita tidak bisa lagi melihat senyumnya , candaannya , marahnya , tertawanya bahkan ocehannya ....... disitu kadang kita baru sadar bahwa kita bener-bener kehilangan sosok ayah ......... siapapun ga mau itu terjadi , setidaknya ga sekarang atau dalam waktu yang sangat dekat tapi ga ada orang yang bisa tahu kapan Tuhan akan mengambil kembali ciptaanNYA ......... seorang sahabat ku , saudara perempuan ku ...... diberi cobaan .......kehilangan sosok ayah yang sangat dicintainya ......... seberapa besar itu aku ga tahu tapi itu bisa aku bayangkan , berat dan begitu sakit ...itu saja yang mungkin bisa aku ungkapkan dengan kata kata , apa yang dirasakan sahabat ku ini ................
hari sabtu lalu , aku menerima kabar yang ga menyenangkan samasekali ............. salah seorang dari sahabatku juga menelponku , katanya ayah dari sahabatku ini telah meninggal dunia ....... aku kaget sekali , shock ? jelas ..... karena terakhir aku dengar bahwa om sempat dirawat di rs dan sudah kembali pulang ke rumah dengan kondisi lebih baik ....... tapi ternyata Tuhan berkata lain , seminggu setelah itu om dipanggil oleh Penciptanya
ki-ka atas: temanku (nana), mamanya nana
ki-ka bwh: (alm)papanya nana, papa ku ,aku
selamat jalan om ........ semoga sekarang om sudah tenang , sudah dilepaskan dari segala sakit , semoga diampuni segala dosa dan kekhilafan , diterima dan ditempatkan yang terbaik di sisi NYA amin ..........untuk sahabat dan saudaraku , tetap lah tegar , tetaplah jalani hidup dengan semangat yang ditinggalkan oleh papa mu , tetaplah menjadi semangat hidup untuk satu orang tua mu lagi yaitu mama mu ......... dan untuk keluarga yang ditinggalkan semoga tabah dan diberi kekuatan oleh NYA dalam meneruskan 'perjalanan' ini amin............
maaf ...... aku kurang bisa berkata-kata baik bak puisi atau penulis yang begitu mahir menuliskan kata-kata di blognya , hanya ini yang bisa aku ungkapkan dan tuliskan yang keluar dari hati dan pikiranku ........
0 comments:
Post a Comment